Wednesday, January 14, 2015

KUALITAS LEBIH, BRANJANGAN KULONPROGO (WATES)

Di pasaran, harga burung yang punya gaya khas berkicau sembari terbang vertikal ini (hovering) bervariasi. Misalnya saja, di tempat Triyana yang juga termasuk salah satu pebisnis khusus burung branjangan dari Kulonprogo, menjual bakalan belum jadi mulai dari harga Rp 150 ribu.

"Untuk harga bervariasi, minimal untuk bakalan belum jadi usia 3 bulan Rp 150 ribu, kalau sudah jadi, berkicau bagus sambil ngleper dan mental bagus, bahkan bisa juga sampai Rp 250 juta," kata Triyana.

Sedikit penggalan paragraph yang kami kutip dari www.tribunjogja.com ini sempat menggugah hati ternyata harga Branjangan hingga segitu mahalnya, burung yang berwana hampir seluruhnya coklat itu dan yang hampir mirp burung gereja ini, terutama untuk jenis burung branjangan yang berasal dari Kulonprogo (Wates) – Yogyakarta.

Memang sangatlah membutuhkan waktu yang cukup lama dan kesabaran yang ektra dalam merawat burung branjangan ini, karena menurut beberapa ahli perburungan ketika kita berhasil memelihara dan merwat Branjangan hingga bisa ngeriwik itupun sudah bisa dikatakan lumayan berhasil, karena tingkat keberhasilan dalam merawat beranjangan ini memang tidaklah mudah.

Disi lain ketika faktor keberuntungan berpihak pada kita, maka terkadang sekalipun dalam proses selama kita merawat dengan sederhana pun burung bisa menjadi rajin dan gacor. Tetapi perlu diingat, dalam kita merawat burung yang kita miliki hendaknya kita rawat sesuai dengan standar cara merawat sebagaiman yang banyak di share oleh para pakar di internet.

Demikian dan semoga bermanfaat
Salam burungbudidaya

sumber: http://damai9.blogspot.com/2015/01/kualitas-lebih-branjangan-kulonprogo.html

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA